Wakil Bupati Polewali Mandar Pimpin Upacara Penurunan Bendera Merah Putih

By Admin Warta Kominfo 18 Agu 2021, 10:45:20 WIB Pemerintahan
Wakil Bupati Polewali Mandar Pimpin Upacara Penurunan Bendera Merah Putih

Warta Kominfo SP, Polewali Mandar – HM Natsir Rahmat, Wakil Bupati Polewali Mandar memimpin jalannya Upacara Penurunan Bendera Merah Putih, Peringatan Hari Ulang Tahun ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2021 Kabupaten Polewali Mandar, terlaksana di Lapangan Kantor Bupati Polewali Mandar, Selasa sore, 17 Agustus 2021, Pukul 17.00 WITA.

Baca Lainnya :

Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Polewali Mandar yang bertugas pada upacara penurunan bendera sore hari masih sama dengan yang bertugas pada upacara pengibaran bendara pada pagi hari, dan sukses melaksanakan tugas di bawah bimbingan Ketua Tim Pelatih Brigpol Bagus Wahyono yang juga merupakan Purna Paskibraka Indonesia yang berasal Kabupaten Polewali Mandar, serta di bawah naungan Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kabupaten Polewali Mandar.

 Adapun Pejabat dan Personil Upacara yang bertugas pada penurunan bendera merah putih yaitu, sebagai Inspektur Upacara Wakil Bupati Polewali Mandar, Perwira Upacara Kapten Inf Subarkah, Komandan Upacara Kapten Inf Hasanuddin, Pembawa Acara / MC oleh PNS Hernawati, SP.I., Perwira Keamanaan Kapten Inf Sumharbas, Korsik masih dengan Marching Band Bahana Kabupaten Polewali Mandar, Komandan Pleton terdiri dari Peltu Ramli Mahmud, Serma Amir Hamzah Partiles, Serma Muh. Irfan, serta Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Polewali Mandar.

Ketua Panitia Upacara HUT RI ke-76 Kabupaten Polewali Mandar Tahun 2021 Drs. H. Aksan Amrullah, M.M mengucapkan terima kasih tak terhingga, mulai dari arahan pimpinan, seluruh yang terlibat kepanitiaan, dan seluruh peserta upacara, seperti Tim Korcik, Paskibraka, dan seluruhnya. Serta, ke depan pada hari ulang tahun Indonesia berikutnya, bisa lebih ditingkatkan, bisa lebih disempurnakan lagi. Ia juga menyebutkan selaku manusia biasa tentu banyak kekhilafan, dan mengharapkan menjadi penyempurnaan ke depannya.

“Saya atas nama seluruh panitia dan Ketua Panitia Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-76 di Kabupaten Polewali Mandar merasa sangat bersyukur dan bangga kepada rekan-rekan yang terlibat dalam kepanitiaan, karena dari mulai awal kepanitian sampai sekarang, Alhamdulillah, hampir tidak ada rintangan kita lalui, apalagi proses pelaksanaan untuk tahun ini agak simpel sedikit, mengikuti petunjuk dari pusat, dan sampai penurunan hari ini, semuanya berjalan dengan lancar, walaupun tadi ada sedikit gerimis, tapi Alhamdulillah, saat dimulai upacara semuanya berjalan dengan baik,” katanya.

Ketua Panitia HUT RI ke-76 Kabupaten Polewali Mandar juga berharap untuk Indonesia agar pandemi Covid-19 bisa segera usai dari negeri ini. Sebagaimana slogan dan tema Hari Kemerdekaan kali ini, dan bisa diwujudkannya Indonesia Tangguh, Indonesia Tumbuh, Indonesia Jaya, serta Polewali Mandar semakin jago.

Setelah dilaksanakan Upacara bendera di Lapangan Kantor Bupati Polewali Mandar, kemudian dilanjutkan dengan Virtual Upacara Penurunan Bendera Merah Putih Nasional dari Istana Negara RI, pada pukul 18.00 WITA di Ruang Pola Kantor Bupati Polewali Mandar.

Tim Warta Kominfo SP Polewali Mandar




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook