Muhammad Ilham Borahima (MIB) Pantau Persiapan Keberangkatan KM Cattleya Express Menuju Lahad Datu

By Admin Warta Kominfo 13 Jan 2024, 17:13:06 WIB Pemerintahan
Muhammad Ilham Borahima (MIB) Pantau Persiapan Keberangkatan KM Cattleya Express Menuju Lahad Datu

Pelabuhan Tanjung Silopo Polewali Mandar - Sabtu, 13 Januari 2024. Pj. Bupati Polewali Mandar, Muhammad Ilham Borahima (MIB), bersama Plh Sekda DR. Agusnia Hasan Sulur dan beberapa perangkat kerja pemkab Polman, turut serta dalam pantauan langsung persiapan keberangkatan KM Cattleya Express di Pelabuhan Tanjung Silopo.

Setelah kesuksesan pelayaran perdana pada 18 Desember 2023 yang dilepas oleh Pj. Gubernur Sulawesi Barat bersama Bupati Andi Ibrahim Masdar, kini KM Cattleya Express siap kembali berlayar menuju Lahad Datu, Malaysia. Muhammad Ilham Borahima memantau kondisi kapal tersebut, didampingi oleh Kepala Imigrasi Polman, Plh Sekda Polman DR. Agusnia HS, dan Kabag Prokopi Setda Polman Sulaiman Mekka.


Baca Lainnya :

Muhammad Ilham Borahima (MIB) memberi apresiasi dan berharap pada pemberangkatan berikutnya dapat berjalan lancar. Kedepannya agar dapat berkembang lebih baik lagi, selain untuk pemberangkatan penumpang, juga untuk lalu lintas ekspor

Rudy Effendi, pemilik KM Cattleya Express, menambahkan bahwa jika tidak ada aral melintang, setelah pemilu pada 14 Februari 2024, pihaknya berencana untuk melakukan pelayaran setiap minggu. Saat ini, kapal ini baru berangkat sekali dalam sebulan.


Dengan pelayaran reguler ini, diharapkan dapat meningkatkan konektivitas antara Polewali Mandar dan Lahad Datu, serta memperluas peluang ekonomi dan perdagangan di kedua wilayah. Pj. Bupati Muhammad Ilham Borahima menegaskan komitmen untuk terus mendukung dan memonitor keberlanjutan pelayaran ini guna memaksimalkan potensi ekonomi Polewali Mandar.

Tim Warta KominfoSP




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook