Ketua PORDI Kabupaten Polman Lantik 64 Pengurus PORDI Kecamatan Masa Bakti 2022-2026

By Admin Warta Kominfo 25 Nov 2022, 20:15:28 WIB Komunitas
Ketua PORDI Kabupaten Polman Lantik 64 Pengurus PORDI Kecamatan Masa Bakti 2022-2026

Keterangan Gambar : Ketua PORDI Kabupaten Polman Lantik 64 Pengurus PORDI Kecamatan Masa Bakti 2022-2026


Warta Kominfo SP, Polewali Mandar – Ketua PORDI Kabupaten Polewali Mandar melantik 64 Pengurus Persatuan Olahraga Domino Indonesia (PORDI) Kecamatan se-Kabupaten Polewali Mandar Masa Bakti 2022-2026, terlaksana di Ruang Pola Kantor Bupati, Jumat, 25 November 2022.

Adapun tujuan pelaksanaan kegiatan ini agar semua Pengurus PORDI di tingkat Kecamatan se-Kabupaten Polewali Mandar sudah dibentuk dan dapat memudahkan komunikasi antar pengurus, mulai  di tingkat Provinsi, Kabupaten, Kecamatan, hingga Kelurahan/Desa.

Andi Rajab Patajangi selaku Ketua PORDI Kabupaten Polewali Mandar, mengharapkan agar olahraga domino di Kabupaten Polewali Mandar dapat terus ditingkatkan di 16 Kecamatan di Kabupaten Polewali Mandar.

Baca Lainnya :

"Pengurus baru ini, semoga di kecamatan masing-masing bisa meningkatkan olahraga domino. Ini merupakan ajang silahturahmi untuk masyarakat Polewali Mandar, biar bisa berpartisipasi dengan olahraga domino ini untuk saling kenal sesama anggota yang lain. Harapan saya selaku Ketua PORDI, semoga tetap ditingkatkan di Kabupaten Polewali Mandar dan di 16 Kecamatan bisa mengembangkan sayapnya membuat gardu-gardu kecil di desa masing-masing, sebagai tempat persinggahan untuk Pengurus PORDI se-Kabupaten Polewali Mandar, sehingga ke depannya terus jaya," jelasnya.

Hadir dalam kegiatan ini Kadis Pemuda Olahraga dan Pariwisata mewakili Bupati Polewali Mandar, Kepala Dinas PUPR, Ketua PORDI Sulawesi Barat, Perwakilan Ketua KONI Polewali Mandar, para Dewan Penasehat dan Dewan Pembina PORDI Kabupaten Polewali Mandar, Wakil Ketua PORDI Kabupaten Polewali Mandar serta Pengurus Kecamatan se-Kabupaten Polewali Mandar dan tamu undangan lainnya.

Tim Warta Kominfo SP Polewali Mandar




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook