Rapat Paripurna Digelar Terkait Persetujuan Bersama APBD 2023 dan Perubahan RPJMD 2019-2024

By Admin Warta Kominfo 01 Des 2022, 13:15:19 WIB Pemerintahan
Rapat Paripurna Digelar Terkait Persetujuan Bersama APBD 2023 dan Perubahan RPJMD 2019-2024

Keterangan Gambar : Pemkab Polewali Mandar bersama DPRD Kabupaten Polewali Mandar melaksanakan rapat paripurna terkait agenda penyampaian laporan akhir Badan Anggaran dan Persetujuan bersama terhadap Perda APBD Tahun Anggaran 2023, kemudian terkait penyampaian laporan Panitia Khusus DPRD dan persetujuan penetapan Rancangan Perubahan Perda Nomor 1 Tahun 2019 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kabupaten Polewali Mandar Tahun 2019-2024.


Warta Kominfo SP, Polewali Mandar - Rabu Malam, 30 November 2022, bertempat di Ruang Rapat Utama DPRD Kabupaten Polewali Mandar, Pemkab Polewali Mandar bersama DPRD Kabupaten Polewali Mandar melaksanakan rapat paripurna  terkait agenda penyampaian laporan akhir Badan Anggaran dan Persetujuan bersama terhadap Perda APBD Tahun Anggaran 2023, kemudian terkait penyampaian laporan Panitia Khusus DPRD dan persetujuan penetapan Rancangan Perubahan Perda Nomor 1 Tahun 2019 tentang Rencana Pembangunan  Jangka Menengah Daerah Kabupaten Polewali Mandar Tahun 2019-2024.

Pada rapat penyampaian laporan akhir Badan Anggaran dan persetujuan bersama terhadap Perda APBD Tahun Anggaran 2023, Bupati Polewali Mandar H. Andi Ibrahim Masdar dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada pimpinan dan seluruh alat kelengkapan DPRD, khususnya Badan Anggaran DPRD, dimana telah memperlihatkan komitmen yang nyata bagi pelaksanaan pembangunan di Kabupaten Polewali Mandar. Dengan tercapainya kesepakan ini, Beliau mengharapkan proses pembangunan daerah di tahun anggaran 2023, dapat berjalan dengan lancar agar Polewali Mandar dapat semakin baik pasca Pandemi Covid-19.

Baca Lainnya :

“Penandatanganan persetujuan bersama terhadap Perda tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah TA 2023 antara Bupati dan DPRD yang berhasil kita laksanakan pada malam ini adalah suatu langkah maju, wujud komitmen bersama antara Bupati dan DPRD dalam rangka memajukan Kabupaten Polewali Mandar yang kita cintai bersama,” sambutnya.

Selanjutnya, pada agenda rapat terkait penyampaian laporan Panitia Khusus DPRD dan persetujuan penetapan Rancangan Perubahan Perda Nomor 1 Tahun 2019 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kabupaten Polewali Mandar Tahun 2019-2024, Bupati AIM menjelaskan bahwa perubahan RPJMD dilakukan untuk menyesuaikan dengan kondisi yang ada saat ini, dimana telah terjadi pandemi Covid-19 di seluruh dunia yang menyebabkan banyak pengalihan fokus pembangunan untuk memprioritaskan penanganan pandemi Covid-19.

“Dalam perubahan RPJMD Pemkab Polewali Mandar Tahun 2019-2024, tidak terjadi perubahan pada Visi Misi. Perubahan RPJMD masih menggunakan Visi “Polewali Mandar Maju, Rakyat Sejahtera” dan Misi, yaitu: Mewujudkan taraf hidup masyarakat yang lebih baik dan SDM berkualitas dan religius, Memperkuat kemandirian ekonomi berbasis potensi unggulan wilayah, Mengembangkan infrastruktur berkualitas yang terintegrasi serta berwawasan lingkungan, Memantapkan tata kelola pemerintahan yang berkualitas dan modern,” tutupnya.

Usai rapat digelar, kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara persetujuan bersama antara Bupati Polewali Mandar, H. Andi Ibrahim Masdar dan Ketua DPRD Kabupaten Polewali Mandar, M. Jupri Mahmud.

Tim Warta Kominfo SP Polewali Mandar

 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook