Pj Bupati Polman Bersama Forkompimda Tinjau Kesiapan Logistik Pemilu 2024

By Admin Warta Kominfo 06 Feb 2024, 08:55:01 WIB Pemerintahan
Pj Bupati Polman Bersama Forkompimda Tinjau Kesiapan Logistik Pemilu 2024

Guna melihat kesiapan  pelaksanaan  pesta demokrasi, baik itu Pemilu Presiden  dan Pemilihan Legislatif Tahun 2024, Penjabat Bupati Polewali Mandar Drs. Muhammad Ilham Borahima bersama Unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Bakesbangpol, KPU dan Bawaslu, meninjau langsung kesiapan logistik Pemilu tahun 2024, terutama terkait penyaluran dan pendistribusian logistik ke desa dan kelurahan se-Kabupaten Polewali Mandar. Kegiatan peninjauan dilaksanakan di 4 (empat) titik gudang logistik, start dari Kantor KPU Polewali Mandar dan finish di Sport Center Polewali, Sabtu, 3 Februari 2024.


Empat titik gudang logistik KPU Polman, yaitu Aula SLB Polewali,  Gudang Logistik Jalan Todilaling, Aula Pacuan Kuda Sport Center dan Stadion HS Mengga Sport Center Polewali. 

Baca Lainnya :

Penjabat Bupati Polewali Mandar Drs. Muhammad Ilham Borahima menyampaikan, Pemerintah Kabupaten Polewali Mandar mendukung  kesusksesan Pemilu dengan penyiapan pakaian seragam Hansip  pengaman di Tempat Pemungutan Suara (TPS).

“Kami meninjau, melihat kesiapan pelaksanaan pesta demokrasi Pemilu, kami lihat logistik sudah ready untuk diangkut ke TPS Kelurahan dan Desa, rencananya tanggal 8 Februari sudah didistribusikan, prioritas daerah yang medannya sulit, seperti Bulo dan Matangnga. Kesiapan untuk menangangi, membantu pendistribusian logistik hingga tiba di TPS, Forkopimda senantiasa mempersiapkan logistik ke TPS, jika dibutuhkan alat berat PU dapat turun membantu, kemudian stakeholder lainnya ikut membantu dalam rangka membantu, dengan harapan kesuksesan Pemilu lancar tanpa ada hambatan berarti,” ujarnya.


Lanjutnya, guna mendukung hal yang dianggap penting lainnya, seperti penyiapan tenaga kesehatan di Desa dan Kecamatan, begitupun kesiapan alat genset jika terjadi perhitungan suara hingga larut malam.

 

Tim Warta Kominfo SP Polewali Mandar




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook