Penyelenggaraan Digitalisasi Sekolah di Polman, raih Penghargaan pada Indonesia Award 2023

By Admin Warta Kominfo 04 Sep 2023, 13:48:31 WIB Pemerintahan
Penyelenggaraan Digitalisasi Sekolah di Polman, raih Penghargaan pada Indonesia Award 2023

Keterangan Gambar : Andi Masri Masdar Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan diterima langsung pada ajang Indonesia Awards 2023



Warta Kominfo SP, Polewali Mandar - Pemerintah Kabupaten Polewali Mandar menerima penghargaan pada ajang Indonesia Awards 2023 kategori Excellent Award for Strategic Initiative digitalisasi sekolah dengan aplikasi Me’guru Manarang. Penghargaan ini diterima langsung oleh H. Andi Masri Masdar Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Polewali Mandar di iNews Tower Jakarta, Kamis, 31 Agustus 2023.


Baca Lainnya :

H. Andi Masri Masdar, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Polewali Mandar menyampaikan terimakasih dan apresiasi kepada semua pihak yang telah berkontribusi pada pengembangan digitalisasi sekolah melalui aplikasi Me’guru Manarang.

“Penghargaan yang diterima pada ajang Indonesia Award, mudah-mudahan apa yang telah kami kerjakan ini bisa bermanfaat di dunia pendidikan, khususnya di Polewali Mandar dan ucapan terimakasih kepada semua tim dan seluruh Kepala Sekolah dan Pemerintah Kabupaten Polewali Mandar. InsyaAllah ini akan dikembangkan lagi dan bisa menginspirasi dan menjadi contoh seluruh dunia pendidikan yang ada di Indonesia,” katanya.


Atas penghargaan tersebut, Senin, 4 September 2023, H. Andi Masri Masdar beserta rombongan mendapat sambutan antusias dari para guru, kepala sekolah, pelajar serta masyarakat di sepanjang jalan mulai Desa Paku Kecamatan Binuang hingga Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan.


Lebih lanjut Andi Masri Masdar merasa senang atas penjemputan dan euforia para masyarakat dalam menyambut sistem digitalisasi sekolah di Kabupaten Polewali Mandar, dan berharap ke depan melalui aplikasi tersebut dapat lebih dikembangkan dalam peningkatan mutu pendidikan.

“Bahagia sekali rasanya mulai penjemputan hingga ke Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, semoga ini adalah euforia masyarakat Polewali Mandar dalam menyambut bagaimana sistem digitalisasi sekolah di Kabupaten Polewali Mandar kita mulai saat ini. Jadi harapan kami ke depan, tim kami akan mengembangkan lagi aplikasi ini dan makin banyak lagi sekolah-sekolah yang akan kami sentuh dalam hal pengembangan aplikasi ini agar dimudahkan dalam sistem pendidikan yang sangat dibutuhkan di Polewali Mandar. Aplikasi ini sistem kerjanya bisa digunakan oleh semua satuan pendidikan dan bisa secara mandiri mengembangkan aplikasi itu untuk digunakan di dalam ekosistem satuan pendidikannya, baik aplikasi dari sekolah ke murid ataupun orang tua murid ke sekolahnya untuk melihat perkembangan anak mereka di sekolah,” jelasnya.

Kemudian, Darsan Darwis selaku Panitia Pelaksana merasa bangga atas keberhasilan Pemerintah Kabupaten Polewali Mandar melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan dalam meraih penghargaan pada ajang Indonesia Awards 2023.

“Pada saat ini kami dalam euforia penjemputan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Polewali Mandar atas berhasilnya beliau memperoleh pengharagaan, ini sebagai apresiasi kami sebagai tenaga pendidikan di Kabupaten Polewali Mandar merasa bersyukur dan bangga atas perjuangan beliau,” jelasnya.

Tim Warta Kominfo SP Polewali Mandar




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook