Sediakan Layanan Banyak Manfaat, PT. Taspen Gelar Sosialisasi Program Ketaspenan

By Admin Warta Kominfo 30 Apr 2021, 11:09:00 WIB Pemerintahan
Sediakan Layanan Banyak Manfaat, PT. Taspen Gelar Sosialisasi Program Ketaspenan

Warta Kominfo SP, Polewali Mandar - Pada hari Kamis, 29 April 2020 bertempat di Saung Al Ikhlas Pekkabata, H. Andi Masri Masdar, S.Sos., M.Si, Kepala Dinas Penanaman Modal dan PTSP membuka secara resmi  Sosialisasi Program Ketaspenan, Wirausaha Pintar dan Layanan Perbankan bagi ASN yang akan Memasuki Batas Usia Pensiun di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Polewali Mandar.

Masa Purna Tugas merupakan hak bagi Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang telah memenuhi syarat dan ketentuan yang telah di tetapkan oleh Peraturan Pemerintah Nomor 11 Tahun 2017 tentang Manajemen Pegawai Negeri Sipil. Dalam hal ini, pembayaran hak-hak Pensiun PNS akan dilakukan oleh PT. Taspen (Persero).

Dalam sambutannya,  Andi Masri Masdar Kepala DPMPTSP Kabupaten Polewali Mandar mengungkapkan, apresiasinya kepada PT. Taspen (Persero) dan Bank Mantap (Mandiri Taspen) karena dengan Sosialisasi Program Ketaspenan ini, para ASN maupun yang memasuki masa Pensiun dapat mengetahui manfaatnya serta mengetahui kemajuan yang dilakukan PT. Taspen dalam memberikan Pelayanan.

“Saya mengucapkan apresiasi saya setinggi-tingginya, atas acara yang dilakukan pada sore hari ini, karena dengan sosialisasi seperti ini, kita yang PNS maupun yang mau memasuki masa pensiun nanti, tau apa manfaatnya dan bisa mengetahui seperti apa kemajuan-kemajuan yang dilakukan oleh PT. Taspen dan Bank Mantap ini, dalam memberikan pelayanan,” kata Andi Masri.

Baca Lainnya :

Sementara itu, Simon Mandila selaku Branch Manager Taspen Mamuju mengatakan, sosialisasi ketaspenan ini, sangat bermanfaat bagi pihak Taspen maupun para peserta. Dengan adanya kemitraan dengan Perbankan, berupa Bank Mandiri Taspen dan juga PT. Taspen yang juga mempunyai anak Perusahaan yaitu Taspen Life, yang dapat memberikan layanan tambahan produk Asuransi berupa Proteksi, Beasiswa dan Investasi bagi para Pensiunan, sehingga sebelum memasuki masa pensiun, mereka dapat memilih produk tambahan. Selain itu, Simon Juga berharap dengan Sosialisasi ini, para ASN yang ada di Polewali Mandar lebih mengetahui tentang prosedur pelayanan yang ada di PT. Taspen (Persero), bekerja sama dengan DPMPTSP yang menyediakan ruang pelayanan, sehingga para peserta tidak perlu lagi ke Taspen Provinsi untuk mengajukan klaim.

“Kehadiran kami di dalam sosialisasi ini, tentunya sangat bermanfaat buat Taspen sendiri dan para peserta karena dengan kesempatan ini, Taspen menyampaikan apa perubahan-perubahan Taspen hadapi sekarang, yang pertama adalah ternyata Taspen itu sudah makin berkembang tidak hanya melalui pensiunan tapi banyak lagi yang bisa dihasilkan dengan adanya kemitraan dengan perbankan, khususnya anak pilihan Taspen berupa Bank Mandiri Taspen dan juga PT. Taspen juga mempunyai anak perusahaan berupa Taspen Life, kehadirannya untuk memberikan layanan tambahan berupa produk-produk asuransi berupa proteksi, beasiswa, dan investasi, artinya para Pensiunan ini, sebelum memasuki pensiun mereka bisa memilih produk tambahan tadi, supaya pada saat mereka memasuki masa pensiun mendapatkan nilai tambahan yang maksimal. Kemudian ini suatu bentuk kerja sama dengan Kantor PTSP. Melalui pertemuan ini, sesuai persetujuan Kepala Dinas, memberikan kesempatan kepada kami PT. Taspen untuk menggunakan beberapa ruang di ruang PTSP untuk memberikan layanan kepada peserta pada periode-periode tertentu yang kami bisa datang langsung ke Polman dari Mamuju. Itu satu bentuk layanan kami ke Peserta karena kami jemput bola, dengan adanya jemput bola ini, tidak perlu lagi ke Mamuju untuk mengajukan klaim. Harapan kami dengan sosialisasi ini, para peserta ASN yang ada di Polman makin mengetahui bahwa ternyata Taspen tidak hanya mengurus pension, banyak produk-produk yang seperti saya sampaikan tadi. Jadi mereka bisa memilih sesuai dengan tingkat usianya. Kalau ASN makin muda, dia akan memilih berinvestasi yang sifatnya jangka Panjang, tetapi kalau yang sudah memasuki pension, mereka bisa memilih produk proteksi diri yang bisa memproteksi diri mereka sampai usia 65 tahun. Jadi kalau ada kejadian yang dialami oleh para peserta apakah itu meninggal, mereka akan mendapatkan proteksi jiwa sampai 12 kali maksimal, ” ungkap Simon.

Tim Warta Kominfo SP Polewali Mandar




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook