Balai Litbangkes Donggala dan Bappeda Litbang Polman Gelar Advokasi Rekomendasi Kebijakan

By Admin Warta Kominfo 29 Nov 2021, 14:56:28 WIB Pemerintahan
Balai Litbangkes Donggala dan Bappeda Litbang Polman Gelar Advokasi Rekomendasi Kebijakan

Warta Kominfo SP, Polewali Mandar - Kegiatan Advokasi rekomendasi kebijakan eksplorasi pangan berdasarkan kearifan  lokal  etnis Pattae untuk mendukung penanggulangan stunting di Kabupaten Polewali Mandar terlaksana di Aula Kantor Bappeda Litbang Kabupaten Polewali Mandar, 29 November 2021.  Hasil penelitian Balai litbangkes Donggala Badan Litbangkes Kemenkes RI yang dilaksanakan selama satu tahun, hasilnya dipaparkan di kegiatan ini. Pemaparan  singkat hasil penelitian dan penyampaian rekomendasi  kebijakan  menu gizi seimbang  oleh Narasumber Balai Litbangkes Donggala Sulut Samarang, S.K.M, M.Si dan Nur jaya, S.K.M, M.Kes, dihadiri Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setda Kabupaten Polewali Mandar H. Sukirman Saleh, SH., MM.

Andi Himawan Jasin. ST, M.Si Plt. Kepala Bappeda Litbang Kabupaten Polewali Mandar  mengemukakan, harapan adanya terobosan penanggulangan stunting dengan memanfaatkan daya inovasi dari luar untuk kemajuan daerah ini.

“Hasil Penelitian ini dapat memberikan masukan terhadap kebijakan pembangunan Polewali mandar sehingga kontribusi terhadap pencapaian sasaran bisa dilaksanakan optimal,” terangnya.

Baca Lainnya :

Muhammad Fauzan S.K.M M.P.H Kepala Balai Litbang Kesehatan Donggala mengatakan, hal menarik bahwa di wilayah yang menjadi  lokasi  penelitian timnya melalui pemeriksaan labolatorium  sesuai nilai kearifan lokal adanya kecukupan  asupan makanan untuk peningkatan gizi bagi ibu hamil.   

“Nilai gizi setelah dilakukan pemeriksan labolatorium terhadap ibu hamil, kami temui bagus sekali jenis-jenis makanan lokal setempat cukup tinggi, ini bisa dipakai intervensi terhadap ibu hamil,” terangnya.

Pihaknya pun berharap, kegiatan dapat dilanjutkan pemerintah daerah dengan bekerjasama dengan  swasta untuk intervensi wilayah lokus program stunting. 

Tim Warta Kominfo SP Polewali Mandar




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook