SDN 001 Polewali Tamatkan 122 Orang Peserta Didik Tahun Ajaran 2024

By Admin Warta Kominfo 20 Mei 2024, 10:00:01 WIB pendidikan
SDN 001 Polewali Tamatkan 122  Orang Peserta Didik Tahun Ajaran 2024

Polewali, Warta Kominfo SP Polman - Bertepatan dengan Hari Kebangkitan Nasional pada 20 Mei 2024, SDN 001 Polewali mengadakan acara Penamatan dan Perpisahan murid kelas VI tahun pelajaran 2023/2024.  Sebanyak 122 peserta didik kelas VI resmi menamatkan pendidikannya di SDN 001 Polewali.

Penamatan siswa diisi dengan berbagai kegiatan mulai dari pemandu cara, salawat, pengajian, hingga tari-tarian oleh para siswa. Selain itu, ada juga pesan dan kesan dari adik-adik kelas I sampai kelas V. Tahun ajaran 2023/2024 merupakan tahun yang istimewa karena penerapan Kurikulum Merdeka Belajar di SDN 001 Polewali.

 A. A. Rajab, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Polewali Mandar, dalam sambutannya mengungkapkan rasa syukur dan harapannya bagi para lulusan.

Baca Lainnya :


“Untuk yang akan melanjutkan ke jenjang SMP, semoga menjadi generasi penerus yang berkualitas untuk masa depan bangsa kita. SDN 001 Polewali terima kasih telah mendidik anak-anak kita dengan baik, didukung oleh guru penggerak yang mampu menerapkan sehingga anak kita mampu bersaing dalam sumber daya manusia. Mereka telah mengembangkan minat dan bakat anak-anak kita untuk menunjukkan karakter peserta didik selama enam tahun di SD. Itulah penerapan Merdeka Belajar,” ujarnya.


Kepala Sekolah SDN 001 Polewali, Muhammad, S.Pd. SD, MM, menambahkan, “Kami menamatkan 122 murid, terdiri dari 57 laki-laki dan 65 perempuan. Tentu harapan kami adalah agar anak-anak yang tamat ini mampu melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi dan mampu berprestasi di jenjang selanjutnya, baik itu SMP atau MTs sederajat.”

Setelah acara penamatan, kegiatan dilanjutkan dengan pemberian cinderamata kepada guru yang pindah tugas atau purnabakti sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi mereka selama ini, serta penghargaan bagi peserta didik berprestasi.


Tim Warta Kominfo SP Polewali Mandar




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook