Malam ke 10 Ramadan 1443 H, Pemkab berkunjung di Kecamatan Binuang, Anreapi dan Matakali

By Admin Warta Kominfo 12 Apr 2022, 05:31:09 WIB Dunia Islam
Malam ke 10 Ramadan 1443 H, Pemkab berkunjung di Kecamatan Binuang, Anreapi dan Matakali

Keterangan Gambar : Bupati AIM dalam sambutannya pada giat Safari Ramadan di Kecamatan Binuang, bahwa selama dua tahun pandemi Covid-19, pembangunan di Kabupaten Polewali Mandar masih bisa dilaksanakan.


Warta Kominfo SP - Polewali Mandar - Guna memperkuat jalinan silaturahmi, Tim Safari Ramadan Pemerintah Kabupaten Polewali Mandar di malam ke-10 Ramadan 1443 H/11 April 2022 M kembali  mengunjungi tiga Kecamatan yaitu Kecamatan Binuang, Anreapi dan Matakali.

Selain silaturahmi bersama masyarakat, Bupati, Wakil Bupati dan Sekretaris Daerah bersama Tim juga memberikan syiar ramadan yang dibawakan oleh  Da'i Muballiq, serta penyampaian sambutan Bupati terkait pembangunan di Kabupaten Polewali Mandar oleh Pendamping Muballiq.

Sebelum berbuka puasa  dan shalat tarwih, Bupati Polewali Mandar H. Andi Ibrahim Masdar,  terlebih dahulu  memberikan sambutan, Beliau menyampaikan pada jamaah  bahwa selama dua tahun pandemi Covid-19, pembangunan di Kabupaten Polewali Mandar masih bisa dilaksanakan.

Baca Lainnya :

"Selama Covid ini, selama dua tahun Alhamdulillah Pembangunan di Kabupaten Polewali Mandar ini tetap kita jalankan meski sedikit dan anggaran-anggaran yang ada kita tidak habiskan untuk Covid dan Alhamdulillah kita masih bisa membangun jalanan, sekolah dan kita masih bisa menyumbang dan bisa memberikan insentif kepada imam masjid, Katib/Bilal dan guru mengaji, dan selanjutnya saya perlu menyampaikan juga kepada masyarakat Kecamatan Binuang bahwa RSUD  sudah bekerjasama dengan RS Jantung Harapan Kita, jadi RS Polewali Mandar  sudah bisa operasi jantung dan kalau ada yang stroke sudah bisa melakikan operasi toraks serta mengobati gangguan hati seperti TBC dan sejenisnya dan semoga bisa berjalan dengan lancar, dan Insyaallah habis lebaran  apa yang tertunda selama ini yakni pelayaran dari Tanjung Silopo ke Sabah Malaysia sudah bisa terwujud karena sudah ada penandatangan kerjasama bukan hanya kerjasama soal tenaga kerja tetapi juga orang bisa mengirim hasil perkebunan seperti durian sehingga dapat mengangkat derajat ekonomi masyarakat," jelasnya.

Tim Warta Kominfo SP Polewali Mandar




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook