Gerakan 1 Liter Beras Bagikan Ratusan Paket Sembako di 16 Kecamatan

By Admin Warta Kominfo 23 Apr 2020, 11:28:21 WIB Komunitas
Gerakan 1 Liter Beras Bagikan Ratusan Paket Sembako di 16 Kecamatan

POLEWALI MANDAR-Penyuluh agama Kecamatan Wonomulyo bekerjasama dengan gerakan 1 liter beras, 2.000 berbagi dan rumah makan gratis Kabupaten Polewali Mandar kembali melaksanakan kegiatan berbagi sembako untuk kaum dhuafa di 16 Kecamatan seKabupaten Polewali Mandar.

Kegiatan ini berlangsung selama 2 hari, tanggal 21-22 April 2020. Dalam kegiatan ini dibagikan sembako berupa beras dan kebutuhan pokok lainnya,  kepada masyarakat yang yang kurang mampu yang terdambak wabah virus covid-19.

Giat tersebut, merupakan inisiasi penyuluh agama Kecamatan Wonomulyo Abdul Razak Ismail bersama timnya, sebagai upaya membangkitkan semangat gotong royong dan kepedulian sesama dengan melibatkan para relawan dimana pihaknya, membagi  sebanyak 1.500 kg atau 1 ton beras di 16 Kecamatan atau 4 paket sembako beras, mie instan, susu, telur dan menyalurkan masker dan Al-quran kepada penerima bantuan di setiap Kecamatan di 16 Kecamatan Kab. Polewali Mandar.

Baca Lainnya :

Penyuluh agama Kecamatan Wonomulyo Abdul Razak Ismail mengatakan, dukungan para donatur diperoleh melalui sosialisasi media sosial dan penggalangan dana di posko peduli sesama di jalan padi unggul wonomulyo yang selama ini, terketuk hatinya untuk menyumbangkan sembako beras ke Posko komunitas.

" Selain bantuan berupa sembako dan masker, kita juga bagikan Al quran untuk membudayakan mebaca AlQuran sebagai motivasi masyarakat muslim yang sedang menjalani Ramadan, " ungkapnya.

Abdul Razak melanjutkan, Gerakan ini sebagai upaya membangkitkan semangat gotong royong dan kepedulian sesama dengan melibatkan para relawan serta membantu saudara kita yang terkena dampak langsung wabah Covid - 19.

Tim Warta Kominfo SP Polewali Mandar.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook