187 Orang Nakes ditiga Faskes Menerima Vaksinasi

By Admin Warta Kominfo 05 Feb 2021, 17:09:52 WIB Kesehatan
187 Orang Nakes ditiga Faskes  Menerima Vaksinasi

POLEWALI MANDAR-Sebanyak 187  orang tenaga kesehatan (Nakes)  telah di vaksin COVID-19 ditiga fasilitas kesehataan (Faskes) Kabupaten Polewali Mandar pada pelaksanaan vaksinasi COVID-19,  masing -masing Puskesmes Massenga Kecamatan Polewali, Puskesmas Batupanga Kecamatan Luyo, dan RSUD Polewali  terlaksana, Jumat  5 Februari 2021. 

Untuk hari ketiga kegiatan vaksinasi bagi tenaga kesehatan sebanyak 107 orang Nakes di Puskesmes Massenga Kecamatan Polewali, dari 44 orang yang telah terdaftar dan melalui tahap screening,  12 diantaranya menerima vaksinasi. 

Kemudian tenaga kesehatan Puskesmas Batupanga Kecamatan Luyo jumlah pendaftar vaksinasi COVID-19 sebanyak  30 orang,  yang divaksin 20 orang, 7 orang tidak vaksin, sedangkan 3 orang lainnya tertunda.  Selain Nakes dalam menjalani vaksinasi, Jumadil Camat Luyo pun  menerima vaksin COVID-19 bersama personil TNI-POLRI di tempat layanan faskes tersebut. 

Baca Lainnya :

Kepala Puskesmas Batupanga Suyuti menyampaikan, bahwa pelaksanaan vaksinasi di wilayah kerjanya berlangsung lancar. 

"Kami telah melaksanakan vaksin COVID-19 Kecamatan Luyo dengan lancar dan tertib, dengan jumlah pendaftar sebanyak 30 orang dan yang divaksin sebanyak 20 orang,” terang Suyuti.

Pelaksanaan vaksinasi juga berlangsung di Rumah Sakit Umum Daerah Polewali,  dr. Anita Plt. Direktur RSUD Polewali mengatakan, untuk pelaksanaan vaksinasi COVID -19 khusus tenaga kesehatan pada RSUD Polewali berjumlah 200 orang pada hari pertama, jumlah nakes  yang mendapat vaksin 155 orang, dari jumlah tersebut, 45 orang tidak lolos screening.

Adapun alur pelayanan vaksinasi  COVID-19 bagi Tenaga Kesehatan, diawali dengan melakukan registrasi ulang,  datang tepat waktu sesuai dengan jadwal yang ditentukan. Selanjutnya  pendaftaran dan verifikasi calon penerima vaksin COVID-19 menunjukkan E-Ticket  dan bukti  identitas. Jika dinyatakan lolos, maka calon penerima vaksin melanjutkan ke layanan  screening. 

Hal tersebut dilakukan untuk  mengurangi resiko dan membuat keputusan terhadap kelayakan dalam menerima vaksin.  kemudian oleh petugas medis mencatat hasil pelayanan vaksinasi, dimana penerima vaksin diobservasi selama 30 menit guna monitoring dan yang terakhir penerima vaksin memperoleh kartu vaksinasi.

Tim Warta Kominfo SP Polewali Mandar.




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook