Milad Ke-22, Baznas Polman Gelar Khitanan Massal dan Santunan Bagi Dhuafa

By Admin Warta Kominfo 17 Jan 2023, 15:00:04 WIB Pemerintahan
Milad Ke-22, Baznas Polman Gelar Khitanan Massal dan Santunan Bagi Dhuafa

Keterangan Gambar : H.M Natsir Rahmat Wakil Bupati Polewali Mandar berharap agar Pemerintah dan Baznas Kabupaten Polewali Mandar terus meningkatan kolaborasi



Warta Kominfo SP, Polewali Mandar- Dalam rangka memperingati Milad ke-22 tahun, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Polewali Mandar Gelar Khitanan Massal dan Santunan bagi Dhuafa, yang diselenggarakan di Kantor Baznas Kabupaten Polewali Mandar, Selasa, 17 Januari 2023.

Baca Lainnya :

Hadir dalam kegiatan tersebut Wakil Bupati Polewali Mandar H. M. Natsir Rahmat. Dalam kesempatan tersebut, dirinya menyampaikan harapannya agar Pemerintah dan Baznas Kabupaten Polewali Mandar terus meningkatan kolaborasi.

“ Mudah-mudahan ke depan ini lebih ditingkatkan dan kita utamakan dhuafa atau masyarakat yang Muallaf. Mudah-mudahan apa yang dilakukan ini dapat ditingkatkan untuk masa yang akan datang dan penuh pengabdian, penuh rasa soliditas kepada sesama manusia untuk bisa membantu masyarakat yang kekurangan, dan pada hari ini saya sangat berbangga sekali karena kami didampingi oleh Kepala Kementerian Agama beserta seluruh jajarannya, dan sekali lagi mudah-mudahan kolaborasi dan sinergitas antar Pemerintah dan Baznas ini dapat berjalan terus,jelas M. Natsir.

Sementara itu, Ketua Baznas Kabupaten Polewali Mandar H. Nur Rahman menjelaskan, rangkaian kegiatan yang dilaksanakan, diantaranya Khatam Al-Qur'an, Khitanan Massal serta Santunan Dhuafa kepada 22 anak.

“ Bertepatan hari ini tanggal 17 Januari 2023 adalah Hari Ulang Tahun Baznas yang ke-22. Alhamdulillah rangkaian acara pada Milad ke-22 ini, pertama khatam Al-quran itu terselenggara dari tanggal 10-17. Serentak se-Indonesia tanggal 17 Januari 2023 ini, itu khitanan massal dan pendistribusian santunan untuk kaum dhuafa, ini serentak se-Indonesia, baik Baznas pusat, kabupaten/kota dan provinsi. Jadi yang kita lakukan sekarang ini, sunat massal itu sama angka 22, jadi 22 orang anak yang kami sunat gratis hari ini, begitupun pendistribusian santunan untuk dhuafa juga 22 orang. Beras 10kg, susu, minyak, teh dan kopi. Alhamdulillah, mudah-mudahan ini berjalan dengan lancar, kalau diberi umur panjang kami akan berkolaborasi terus dengan Kemenag, Pemda untuk berbuat, bergerak maju demi kemaslahatan umat,jelasnya.

Di kesempatan yang sama, Ismail salah satu orang tua dari anak yang mengikuti khitanan massal, yang berasal dari Desa Barumbung, Kecamatan Matakali, mengucapkan terimakasih Kepada pihak penyelenggara yang telah membantu dan memfasilitasi khitanan gratis tersebut.

“Kami dari Orang Tua yang mengikuti Sunat Massal, mengucapkan banyak terimakasih kepada Bapak Bupati Polewali Mandar dan Badan Amil Zakat yang telah membantu kami mengkhitan anak kami secara gratis,kata Ismail.

Tim Warta Kominfo SP Polewali Mandar




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook