Dinas Kominfo SP Polman Gelar Rapat Koordinasi, Tingkatkan Kualitas Pengelolaan Informasi publik

By Admin Warta Kominfo 31 Mar 2022, 14:35:40 WIB Pemerintahan
Dinas Kominfo SP Polman Gelar Rapat Koordinasi, Tingkatkan Kualitas Pengelolaan Informasi publik

Keterangan Gambar : Guna meningkatkan Kualitas Penyelenggaraan Keterbukaan Informasi Publik di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Polewali Mandar, Dinas Kominfo Stastistik dan Persandian Kabupaten Polewali Mandar menggelar Rapat Pemantapan Penyelenggaraan Keterbukaan Informasi Publik


Warta Kominfo SP, Polewali Mandar - Guna meningkatkan Kualitas Penyelenggaraan Keterbukaan Informasi Publik di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Polewali Mandar, Dinas Kominfo Stastistik dan Persandian Kabupaten Polewali Mandar menggelar Rapat Pemantapan Penyelenggaraan Keterbukaan Informasi Publik. Rapat dipimpin Asisten Administrasi Umum Muhammad Nawir, S.Sos di Ruang Pola Kantor Bupati, Kamis, 31 Maret 2022.

Telah berlangsung Rapat Koordinasi secara teknis terkait Implementasi Tata Kelola Keterbukaan Informasi Publik, sebagaimana diamanahkan dalam Peraturan Komisi Informasi Nomor 1 Tahun 2021 tentang Standar Layanan Informasi Publik. Turut hadir dalam pelaksanaan tersebut, seluruh Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID), baik dari perangkat daerah maupun kecamatan.

Baca Lainnya :

Muhammad Nawir, S.Sos, Asisten  Administrasi Umum berharap agar OPD melalui PPID Pelaksana dan Petugas Pelayanan Informasi dapat meningkatkan sinergitas dalam pengelolaan keterbukaan informasi publik, sehingga seluruh OPD tahun ini, dapat meingkatkan statusnya sebagai OPD yg informatif dan komunikatif.

Sementara itu, Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kabupaten Polewali Mandar I Nengah Tri Sumadana, AP., M.Si berharap, pengelolaan dokumen informasi publik dapat lebih ditingkatkan sesuai dengan standar layanan informasi publik.

“Harapan kita, kualitas pengelolaan dokumen informasi publik dapat lebih baik dan sesuai dengan standar layanan informasi yang telah diatur dalam Peraturan Komisi Informasi. Dalam informasi ini, juga dibahas tentang bagaimana memantapkan alur pengelolaan layanan permohonan informasi publik antara OPD dengan Kominfo selaku PPID utama,” ucapnya .

Terkait Rapat Pemantapan Penyelenggaraan Keterbukaan Informasi Publik, Beliau juga berharap agar dapat bersinergi dengan Perangkat Daerah dan Kecamatan di Kabupaten Polewali Mandar dalam meningkatkan kualitas pengelolaan informasi publik di lingkungan Pemerintah Kabupaten Polewali Mandar.

Tim Warta Koimfo SP Polewali Mandar




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook