Yusri Kembali Meraih Penghargaan di Kancah Nasional

By Admin Warta Kominfo 09 Des 2021, 08:42:38 WIB Seni & Budaya
Yusri Kembali Meraih Penghargaan di Kancah Nasional

Warta Kominfo SP, Polewali Mandar - Prestasi yang membanggakan kembali diraih Muh. Yusri, Ketua Kelompok Masyarakat Sahabat Penyu asal Dusun Mampie, Desa Galeso, Kecamatan Wonomulyo di kancah nasional. Sosok sahabat penyu ini, meraih peringkat tiga sebagai Penerima Penghargaan Pesisir (Coastal Award) pada KONAS Pesisir ke-10 Tahun 2021 untuk kategori Kelompok Masyarakat oleh Menteri Kelautan dan Perikanan RI, di Candi Bentar Hall-Putri Duyung Resort Jakarta Utara, Kamis, 9 Desember 2021.

Kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi Kementerian Kelautan dan Perikanan RI melalui Ditjen Pengelolaan Ruang Laut kepada para pihak yang telah peduli dan berkontribusi nyata dalam pengelolaan subsektor laut, pesisir dan pulau-pulau kecil.

Dalam Sambutan Menteri Kelautan dan Perikanan RI di sampaikan Dr. Ir. Pamuji Lestari, M.Sc,  Plt. Direktur Jenderal Pengelolaan Ruang Laut Kementerian Kelautan dan Perikanan mengapresiasi dilaksanakannya kembali KONAS Pesisir, dan mengharapkan agar forum ini tetap dilaksanakan, dan untuk memberi kontribusi positif bagi pengelolaan laut, pesisir dan pulau-pulau kecil yang berkelanjutan.

Baca Lainnya :

“Saya yakin KONAS Pesisir Coastal Leaders Forum bisa menjadi momentum untuk bergerak dan membangun bersama, serta menyelamatkan visi untuk mendukung pembangunan kelautan dan perikanan yang menerapkan prinsip ekonomi biru atau blue economy secara berkelanjutan,” katanya.

Pada ajang Penganugerahan Coastal Award dirangkaikan Konferensi Nasional Pengelolaan Sumber Daya Laut, Pesisir dan Pulau-pulau Kecil (KONAS Pesisir) ke-10 dilakukan secara hybrid.

Tim Warta Kominfo SP Polewali Mandar

 




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook