Lahirkan Atlet Berprestasi Polman, 666 Ikut Kejuaraan Atletik Bupati 2022

By Admin Warta Kominfo 06 Agu 2022, 10:21:49 WIB Olahraga
Lahirkan Atlet Berprestasi Polman, 666 Ikut Kejuaraan Atletik Bupati 2022

Keterangan Gambar : 666 Peserta ikuti Kejuaraan Atletik Bupati Kabupaten Polewali Mandar Tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Kabupaten Polewali Mandar


Warta Kominfo SP, Polewali Mandar - Sebanyak 666 Peserta ikuti Kejuaraan Atletik Bupati Kabupaten Polewali Mandar Tahun 2022 yang diselenggarakan oleh Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Kabupaten Polewali Mandar, yang terlaksana selama dua hari pada Sabtu-Minggu, tanggal 6-7 Agustus 2022 di area Stadion HS Mengga.

H. Andi Parial Patajangi, SH., M. Si, Ketua Panitia  HUT Kemerdekaan RI ke-77 Kabupaten Polewali Mandar mengatakan, kegiatan ini terlaksana dalam rangka memeriahkan  HUT Kemerdekaan RI ke-77. Lebih lanjut Ia menjelaskan,  dengan mengikuti lomba pada Kejuaraan Bupati Kabupaten Polewali Mandar Tahun 2022  dapat meningkatkan prestasi para atlet disemua cabang olahraga jelang Porprov.

"Dalam rangka memeriahkan HUT RI ke-77 kita mengagendakan beberapa kegiatan termasuk olahraga, salah satunya yang digagas oleh Ketua PASI untuk melaksanakan lomba 10, 5 K, 100 meter dan 80 meter," jelasnya.

Baca Lainnya :

Ditempat yang sama Drs. Kallang Marsuki, MM selaku Ketua PASI Kabupaten Polewali Mandar  mengatakan, ada beberapa cabang olahraga pada kejuaraan tersebut yakni lomba lari 10 K, 5 K, 100 meter dan 80 meter serta ada juga lomba tolak peluru, dan lempar lembing. 

"Antusias anak-anak dari kecamatan untuk ikut lomba ini sehingga nantinya kita bina untuk mengikuti Porprov mendatang. Harapan kami bagaimana kita memeriahkan HUT RI ke-77 yang kita rangkaikan yang dilaksanakan selama dua hari dengan total hadiah sebesar Rp. 62.000.000. Adapun kategori diikuti oleh umum bahkan ada anggota DPD ikut serta pada lomba lari 10k," jelasnya.

Tim Warta Kominfo SP Polewali Mandar 







Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook