H.M. Natsir Rahmat Wabup Polman Harap Tim GTRA Serius Tangani Persoalan Penguasaan Tanah

By Admin Warta Kominfo 20 Sep 2022, 13:46:25 WIB Pemerintahan
H.M. Natsir Rahmat Wabup Polman Harap Tim GTRA Serius Tangani Persoalan Penguasaan Tanah

Keterangan Gambar : H.M. Natsir Rahmat Wabup Polman Harap Tim GTRA Serius Tangani Persoalan Penguasaan Tanah


Warta Kominfo SP, Polewali Mandar - Pemerintah Kabupaten Polewali Mandar bersama Kantor Pertanahan Kabupaten Polewali Mandar menggelar Rapat Integrasi Penataan Aset dan Penataan Akses Gugus Tugas Reforma Agraria (GTRA) di Aula Bappeda Litbang, Selasa, 20 September 2022. Melalui kegiatan ini, H. M. Natsir Rahmat, Wakil Bupati Polewali Mandar berharap Tim GTRA Kabupaten Polewali Mandar serius menyikapi dan menyelesaikan setiap ketimpangan pemilikan tanah di daerah ini. Tujuan Reforma Agraria yaitu menciptakan sumber kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat, mengurangi kemiskinan dan menciptakan lapangan kerja, meningkatkan kertahanan pangan, dan menyelesaikan konflik agraria.

Baca Lainnya :

H. M. Natsir Rahmat, Wakil Bupati Polewali Mandar, berharap Tim GTRA Kabupaten Polewali Mandar, serius menyikapi dan menyelesaikan setiap ketimpangan pemilikan tanah di daerah ini.

“Pada Kesempatann ini, saya menyampaikan kepada seluruh Tim GTRA Kabupaten Polewali Mandar, untuk serius dan segera menyelesaikan persoalan ketimpangan pemilikan lahan, jangan dijadikan kegiatan rapat ini sebagai kegiatan seremonial. Berharap dengan terbentuknya Gugus Tugas Reforma Agraria, dapat mengurangi ketimpangan penguasaan dan pemilikan lahan, sehingga sumber kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat dapat terwujud serta berharap melalui GTRA, kita dapat menangani segala persoalan tanah di Kabupaten Polewali Mandar,” harapnya.

Labih lanjut, diharapkan Gugus Tugas Reforma Agraria Kabupaten Polewali Mandar dapat mencapai kesepahaman dan kesepakatan reforma agraria, yang ada di Kabupaten Polewali Mandar serta berperan lebih banyak lagi dalam pembangunan ekonomi daerah untuk mengurangi ketimpangan ekonomi, sosial, dan lingkungan.

Syaifuddin, A.Ptnh Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Polewali Mandar menyampaikan, rapat integrasi dengan melibatkan OPD terkait, untuk memberikan masukan dan bantuan kegiatan pengembangan akses terkait pengembangan kelapa. 

“Kita sudah rapat integrasi dengan melibatkan OPD terkait, untuk memberikan masukan dan bantuan kegiatan pengembangan akses ini, khusus kelapa dan turunannya, bagaimana dengan permodalan, peningkatan kuliatasnya, penyediaan bahan baku sampai dengan limbahnya dan dampak-dampaknya. Itulah kita kerjasama dengan dinas, untuk memberikan apa yang bisa diberikan bantuan, misalnya alat pengolahan, supaya hasil olahan minyak kelapa berkulitas, termasuk perijinan sangat dibutuhkan karena orang luar ketika membeli membaca labelnya dulu, jadi memang mengolah kelapa ini butuh keseriusan, kondisi sekarang semakin tahun makin berkurang lahan menjadi permukiman dan persawahan,” sebutnya.

Tim Warta Kominfo SP Polewali Mandar




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook