FKK HIMAGRI Gelar Pertemuan Wilayah Ke-V dan Seminar Regional dalam Mewujudkan Pertanian Berkelanjut

By Admin Warta Kominfo 21 Des 2020, 22:13:12 WIB Sosial Budaya
FKK HIMAGRI Gelar Pertemuan Wilayah Ke-V dan Seminar Regional dalam Mewujudkan Pertanian Berkelanjut

POLEWALI MANDAR-Forum Komunikasi dan Kerja Sama Mahasiswa Agronomi Indonesia menggelar pertemuan wilayah ke-V dan dirangkaikan dengan seminar regional dengan tema " Strategi Pemerintah dalam Mewujudkan Pertanian Berkelanjutan di Era Milenial yang Berkeadilan Gender ".
Kegiatan ini terlaksana selama empat hari, Senin, 21 Desember-Kamis, 24 Desember 2020 di Aula Universitas Al Asyariah Mandar (Unasman).
Rektor Unasman Chuduriah Sahabuddin mengatakan, segenap sivitas akademika Universitas Al Asyariah Mandar sangat mengapresiasi kegiatan pertemuan wilayah yang dirangkaikan dengan seminar regional oleh Himpunan Mahasiswa Agronomi Indonesia.
" Saya sebagai rektor dan seluruh sivitas akademika Universitas Al Asyariah Mandar sangat mengapresiasi kegiatan ini, terkait dengan pertemuan wilayah Himpunan Mahasiswa Agronomi Indonesia, yang mana mahasiswa kami diamanahi sebagai koordinator wilayah, selain pertemuan wilayah juga dilakukan seminar dalam rangka, bagaimana pemerintah didalam mewujudkan pertanian berkelanjutan yang bersinergi di era literasi milenial gender, dan berharap dalam pertemaun musyawarah ini kemudian menghasilkan berbagai rencana-rencana kedepan dalam memajukan pertanian khususnya di Polewali Mandar dan Sulawesi barat pada umumnya" uangkap Chuduriah.
Di tempat yang sama Muh. Iqbal Halim ketua umum HIMAGROTEK Universitas Al Asyariah Mandar mengatakan tujuan dilaksanakan kegiatan ini untuk mempererat hubungan silaturahmi antara mahasiswa Agronomi Wilayah V Indonesia Timur, dimana  dalam pertemuan ini juga mebahas tentang langkah apa saja  yang dilakukan kedepan, dalam memajukan pertanian, khususnya di Polewali Mandar dan Sulawesi Barat pada umumnya.
" Saya berharap setelah terselenggaranya kegiatan ini, hubungan silaturahmi antara mahasiswa Agronomi Wilayah V Indonesia Timur bisa semakin erat, serta bagaimana menemukan solusi apa yang bisa diambil untuk kemajuan pertanian, khususnya di Polewali Mandar dan Sulawesi Barat pada umumnya, " Tutup Iqbal.
 Hadir Dalam Kegiatan Ini, Kepala Dinas Pertanian dan Peternakan Provinsi Sulawesi Barat Muhtar, Asisten Ekonomi dan Pembangunan Kabupaten Polewali Mandar Sukirman Saleh, Para Sivitas Akademika Universitas Al Asyariah Mandar, Ketua Jaringan Perempuan Nusantara Irmawati Daeng So'na, serta para peserta yang terdiri dari Mahasiswa Agronomi Indonesia Wilayah V.


Tim Warta Kominfo SP Polewali Mandar




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook