Dandim 1402 Polmas Pimpin Apel Koordnasi Pemkab

By Admin Warta Kominfo 17 Jan 2020, 10:38:21 WIB Pemerintahan

POLEWALI MANDAR- Apel Koordinasi Lingkup Pemerintah Kab. Polewali Mandar dilaksanakan,  dihalaman Kantor Bupati Polewali Mandar, Jumat 17 Januari 2020.  Upacara  ini,  rutin dilaksanakan untuk meningkatkan kedisiplinan dan memantapkan kesamaan Visi Misi dan mengevaluasi,  hasil kerja dalam merencanakan program pembangunan  khususnya, di Kab. Polewali Mandar.

Dandim 1402 Polmas Letkol Arh Hari Purnomo, bertindak sebagai pembina upacara. Dalam sambutan yang dibacakannya, melalui momentum Apel Koordinasi yang perdana di tahun ini, sebagai abdi masyarakat pekerjaan di tahun 2020 telah menanti, kokohkan niat yang luhur dan ikhlas juga mental serta semangat yang kuat untuk menjalani tahun 2020. “Mari kita membangun kerjasama dan koordinasi yang baik antara seluruh unsur penyelenggara pemerintah yang ada di Polewali Mandar, hal ini penting untuk menjadi sumber kekuatan utama kita dalam bekerja dan melaksanakan pembangunan di daerah yang sama-sama kita cintai.” Imbuhnya.

Disampaikan juga bahwa  dokumen perencanaan RPJMD dan RENSTRA sebagai pedoman kerja 5 tahun kedepan agar fokus melaksanakan program-program yang telah menjadi kesepakatan bersama dengan DPRD Kab. Polewali Mandar. “Saya tidak lupa menegaskan dan mengingatkan kepada seluruh OPD agar tidak membuat program yang tidak tertuang dalam RPJMD Kab. Polewali Mandar 2019-2024.” Tutupnya.

Baca Lainnya :

Usai Apel Koordinasi selanjutnya  Penyerahan piagam penghargaan prestasi kapabilitas Audit Awal Pengawasan Interen Pemerintah (APIP) Level 3 dari Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) kepada INSPEKTORAT Kab. Polewali Mandar oleh Bapak Asisten Ekonomi dan Pembangunan Sukirman Saleh.

Tim Warta Kominfo SP Polewali Mandar

 

 

 

 




Video Terkait:

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook