9 Orang PMI Sulbar di Deportasi tiba di Stadion H.S Mengga

By Admin Warta Kominfo 11 Sep 2020, 16:22:26 WIB Pemerintahan
9 Orang PMI Sulbar di Deportasi tiba di Stadion H.S Mengga

POLEWALI MANDAR-Sebanyak 9 orang Pekerja Migran Indonesia Bermasalah asal Sulawasi Barat yang di deportasi dari Malaysia tiba di Pelabuhan Pare-pare Sulawesi Selatan.

Deportasi yang kedelapan kali,  yang berjumlah 9 orang,  7 diantaranya berasal dari Kabupaten Polewali Mandar, masing-masing asal Kecamatan Campalagian, Kecamatan Tinambung dan Kecamatan Bulo serta 2 orang  diantaranya berasal dari Kabupaten Mamuju tiba di Stadion H.S Mengga Sport Center Madatte, Jumat 11 September 2020

Sekretaris Daerah Kabupaten Polewali Mandar Bebaz Manggazali mengatakan Pekerja Migran Indonesia yang bermasalah tiba di Kabupaten polewali Mandar dalam keadaan baik

Baca Lainnya :

“ Para Pekerja Migran ini kondisinya dalam keadaan baik kemungkinan  tidak dilakukan isolasi dan langsung dipulangkan ke daerah asalnya, “ kata Bebaz.

Staf Khusus Gubernur Sulawesi Barat, Bidang Tenaga Kerja dan Hubungan Luar Negeri Firdaus Gigo mengatakan  dua Pekerja Migran Indonesia bermasalah yang berasal dari Kabupaten Mamuju merupakan deportan yang mempunyai Surat Perjalanan Laksana Paspor (SPLP) yang diterbitkan oleh konsulat Republik Indonesia Tawau.

“ Mereka adalah deportan tetapi ilegal yang  mempunyai dokumen tetapi sudah tidak berlaku lagi, “

Kesembilan PMI yang bermasalah   di lakukan pendataan dan pemeriksaan oleh Distransnaker-ESDM, Dinas Sosial, petugas kesehatan Dinas Kesehatan, Satpol PP serta Camat Campalagian.

Tim Warta Kominfo SP Polewali Mandar




Video Terkait:

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook